Sabtu, 13 Mei 2017

Heboh, Pernikahan Anak Pengusaha Beras di Jeneponto, Uang Panai Rp 1 Miliar, Emas 3 Kg

Heboh, Pernikahan Anak Pengusaha Beras di Jeneponto, Uang Panai Rp 1 Miliar, Emas 3 Kg

Baca Juga


Pernikahan dua anak pengusaha bernama Anjas Malik dan Amalia Hambali heboh di Jeneponto.
Anjas Malik merupakan anak dari pengusaha beras dan jagung yang cukup dikenal di Jeneponto.
Begitupun Amalia Hambali anak pengusaha bahan material bangunan sekaligus developer di Jeneponto yang juga cukup dikenal.

Keduanya melansungkan pesta pernikahan, Kamis (11/05/2017) siang, di rumah mempelai perempuan Amalia Hambali, Jl Pahlawan Kecamatan, Binamu Jeneponto.
Jarak rumah keduanya tidak begitu berjauhan.



Amalia saat ini berprofesi sebagai dokter rumah sakit di Makassar.

Dan Anjas berprofesi sebagai pengusaha muda.
Informasi yang dihimpun, uang panai Anjas cukup fantastis, Rp 1 milliar, satu rumah mewah, satu mobil mewah Alphard, tiga kilogram emas bertabur berlian dan satu hektar tanah.

Kabar itu menghebohkan di Jeneponto.
Seperti status yang diunggah pemilik akun bernama Sakkir JekA Al- aidid di grup facebook Surat (Suara Rakyat Turatea) tiga jam lalu.
Dalam unggahannya, pemilik akun itu menulis komentar, "Kalau ini jadi tolak ukur maka tidak ada lagi istilah Jeneponto daerah tertinggal," tulisnya.

Sontak cuitan Sakkir JekA Al- aidid, hujan komentar, ada yang kaget dan ada pula yang bertanya-tanya.
Anjas Malik merupakan anak dari pengusaha beras dan jagung yang cukup dikenal di Jeneponto bernama Haji Abdul Malik dan Rahmatia Dg Ngalusu.

Haji Abdul Malik merupakan pengepul beras dan jagung dengan nama perusahaan CV Anjas.
CV Anjas juga diketahui merupakan rekanan atau penyuplai beras Bulog Jeneponto.

Begitupun Amalia Hambali anak pengusaha bahan material bangunan sekaligus pengemban di Jeneponto yang juga cukup dikenal bernama Haji Hambali Joha.
Hambali Joha kerap disebut sebagai pengusaha terkaya di Jeneponto.
Terdapat tiga perumahan yang dibangun Haji Hambali di seputaran kota Jeneponto.

Haji Hambali juga diketahui merupakan ketua dari komuitas pecinta motor trail Jentrac (Jeneponto Trail Community).
Keduanya melansungkan pesta pernikahan, Kamis (11/05/2017) siang, di rumah mempelai perempuan Amalia Hambali, Jl Pahlawan Kecamatan Binamu Jeneponto.
Saat ini, pukul 19.32 malam, di rumah mempelai laki-laki, Anjas Malik di Jalan Pahlawan, Kecamatan Binamu, poros Jeneponto telah berdidi tenda mewah.

Dalam udangan, resepsi pesta pernikahan akan dilansungkan Jumat (12/05/2017) besok pukul 10.00 Wita.
Pantaun TribunJeneponto.com, sejumlah kendaraan tamu undangan mulai berjejer di tepi jalan poros Jeneponto itu.
Teknisi hiburan elektone malam mulai mempersiapkan peralatannya diatas panggung, tepat di seberan rumah haji Abdul Malik.
Jarak rumah mempelai keduanya tidak begitu berjauhan, hanya sekira 50 meter.

Kurnia Amalia Hambali saat ini diketahui berprofesi sebagai dokter di rumah sakit di Makassar.
Siang tadi resepsi pernikahan baru digelar di rumah mempelai perempuan Ino (sapaan Kurnia Amaliah Hambali).
Dan Anjas diketahui berprofesi sebagai pengusaha muda.

Informasi yang dihimpun, uang panaik yang dilayangkan mempelai laki-laki Anjas ke mempelai perempuan cukup fantastis.
Yaitu, Rp 1 milliar, satu rumah mewah, satu mobil mewah Toyota Alphard, tiga kilogram emas bertabur berlian dan satu hektar tanah.

Sontak kabar itu cukup menghebohkan dijagat Jeneponto.
Seperti status yang diunggah pemilik akun bernama Sakkir JekA Al- aidid di grup facebook Surat (Suara Rakyat Turatea) tiga jam lalu.
Dalam unggahannya, pemilik akun itu menulis caption, "kalau ini jadi tolak ukur maka tidak ada lagi istilah Jeneponto Daerah Tertinggal," tulisnya.

"Heboh kali ini terjadi di kampun halaman sendiri... Jeneponto"
"Uang panai' 1 milliar, 1 unit rumah mewah, 1 unit mobil alfard... emas 3 KG lengkap dengsn berlian"
Sontak cuitan Sakkir JekA Al- aidid, hujan komentar, ada yang kaget dan ada pula yang bertanya-tanya.
(makassar.tribunnews.com)

Related Posts

Heboh, Pernikahan Anak Pengusaha Beras di Jeneponto, Uang Panai Rp 1 Miliar, Emas 3 Kg
4/ 5
Oleh

1 komentar:

5 Juli 2020 pukul 22.35 delete

Yuk Merapat Best Betting Online Hanya Di AREATOTO
Dalam 1 Userid Dapat Bermain Semua Permainan
Yang Ada :
TARUHAN BOLA - LIVE CASINO - SABUNG AYAM - TOGEL ONLINE ( Tanpa Batas Invest )
Sekedar Nonton Bola ,
Jika Tidak Pasang Taruhan , Mana Seru , Pasangkan Taruhan Anda Di areatoto
Minimal Deposit Rp 20.000 Dan Withdraw Rp.50.000
Proses Deposit Dan Withdraw ( EXPRES ) Super Cepat
Anda Akan Di Layani Dengan Customer Service Yang Ramah
Website Online 24Jam/Setiap Hariny

Reply
avatar